Sabtu, Oktober 26BANYUWANGINET
Shadow

Banyuwangi Beach Jazz dan Majelis Bersholawat di Rangkaian Peringatan Hari Jadi Banyuwangi ke-252

Banyuwangi Beach Jazz dan Majelis Bersholawat di Rangkaian Peringatan Hari Jadi Banyuwangi ke-252

BanyuwangiNet.com – Memperingati Hari Jadi Banyuwangi ke-252, Pemkab Banyuwangi menyuguhkan dua event, yakni Beach Jazz Festival, serta Majelis Sholawat dan Doa Bersama.

Beach Jazz Festival akan digelar di Pantai Boom Marina, Minggu (17/12/2023) malam. Event ini menghadirkan berbagai artis yang digemari anak muda saat ini, mulai dari Ghea Indrawari, Nadin Amizah, dan Yovie & Nuno.

Beach Jazz atau Jazz Pantai Banyuwangi menawarkan sensasi menikmati musik dengan berlatar belakang Selat Bali. Konser ini akan memadukan alunan jazz dan deburan ombak serta keindahan pantai.

“Konser jazz ini akan dihelat di tepi Pantai Marina Boom yang langsung berseberangan dengan dermaga laut. Kami sengaja mengusung konsep jazz easy listening yang bisa dinikmati oleh semua kalangan. Artis yang dipilih juga merupakan yang digemari anak muda saat ini dengan karya-karyanya berkualitas sekaligus enak dinikmati,” kata Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Baca Juga: Banyuwangi Raih Predikat SAKIP A Terbaik se-Indonesia

Sementara malam Puncak Harjaba Ke-252 akan diisi dengan majelis bersalawat dan doa bersama Ustad Das’ad Latief serta para ulama Banyuwangi, di Taman Blambangan, Senin (18/12/2023) malam.

Selain doa bersama Ustad Das’ad Latief, majelis sholawat akan diisi oleh Mahabbatun Nabi, Az-Zahur, Ahbabul Musthofa, Terbang Klasik Rebanana.

Selain itu juga akan ditampilkan sejumlah kesenian yang dimeriahkan atraksi kolosal 250 penabuh terbang dan panjak.

Para penabuh hadrah kuntulan sholawat tersebut semuanya pelajar mulai tingkat SD, SMP, dan SMA. Para pelajar tersebut berasal dari sejumlah kecamatan di Banyuwangi.

Baca Juga: Memasuki Musim Hujan, Banyuwangi Lakukan Langkah Antisipasi Banjir

Aksi kolosal 250 penabuh terbang akan menjadi suguhan dan daya tarik tersendiri dalam puncak malam resepsi peringatan Harjaba ke-252.

“Bersholawat dan Doa Bersama pada momentum Hari Jadi Banyuwangi ke-252, merupakan panjatan doa dan harapan meminta perlindungan dan kesejahteraan bagi masyarakat Banyuwangi,” kata Ipuk.

Sepanjang tahun 2023 banyak prestasi yang ditorehkan masyarakat Banyuwangi. Mulai dari menurunnya angka kemiskinan hingga naiknya pendapatan masyarakat.

Banyuwangi meraih Kabupaten Terinovatif. Daerah nilai tertinggi SAKIP dengan predikat A. Pengendalian inflasi terbaik. Serta berbagai prestasi yang ditorehkan Banyuwangi lainnya. Beragam prestasi tersebut juga berdampak langsung kepada masyarakat.

Dengan bersholawat dan bermunajat kepada Allah SWT, harapannya segala prestasi yang telah ditorehkan bisa ditingkatkan pada tahun depan, serta hal-hal yang belum terealisasi segera bisa diwujudkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *